BeritaPengumuman

Orientasi Mahasiswa PPG SM-3T Angkatan V

Orientasi mahasiswa berlangsung sejak tanggal 10 s.d. 12 Februari 2017 bertempat di Auditorium FKIP Unsyiah dan Asrama PPG SM-3T. Kegiatan yang dilaksanakan sebelum memasuki workshop SSP dan PPL yang bertujuan untuk memperluas wawasan kebangsaan, menumbuhkan kedisiplinan, meningkatkan kemampuan bekerjasama, semangat dan motivasi untuk mengikuti program ini selama satu tahun kedepan. Selama mengikuti orientasi ini, para mahasiswa dibekali dengan informasi-informasi umum program PPG antara lain sistem pembelajaran, PPL, pembiayaan, teknis pembelajaran berbasis IT, kebijakan SOTK pendidikan pusat dan daerah, sistem penjaminan mutu, kehidupan berasrama, motivasi dan dinamika kelompok, ases perpustakaan digital, literasi dan materi-materi lainnya yang dibutuhkan mahasiswa.

Orientasi ini dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FKIP Unsyiah, Dr. Wildan, M.Pd. dalam sambutannya beliau menyampaikan mahasiswa PPG dipersiapkan oleh pemerintah untuk menjadi guru profesional. Kehadiran guru profesional tersebut diharapkan bisa menjadi salah satu solusi terhadap permasalahan bangsa. Oleh sebab itu selama satu tahun proses pendidikan ini, mahasiswa harus siap untuk direkonstruksi ulang keilmuannya, sikap, kepribadian, manajemen dan lain sebagainya. Dalam kesempatan ini mahasiswa juga berkesempatan untuk memilih struktural himpunan mahasiswa profesi guru secara demokratis.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button