BeritaPengumuman

Info Jadwal dan Lokasi UP Periode 1 2020

Sehubungan dengan pelaksanaan Uji Pengetahuan Uji Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (UP-UKMPPG) Periode 1 2020 perlu kami informasikan Ujian akan dilaksanakan di laboratorium komputer UPT TIK Unsyiah (Jln. Teuku Nyak Arief, Desa Kopelma Darussalam, Banda Aceh) dan laboratorium komputer FKIP Unsyiah (Jln. Tgk Hasan Krueng Kalee, Desa Kopelma Darussalam, Banda Aceh).

Jadwal ujian terdiri dari 4 sesi:
Sesi 1: Sabtu, 29 Februari 2020 Pukul 09.00 s.d. 12.00 Wib
Sesi 2: Sabtu, 29 Februari 2020 Pukul 13.30 s.d. 16.30 Wib
Sesi 3: Minggu, 1 Maret 2020 Pukul 09.00 s.d. 12.00 Wib
Sesi4: Minggu, 1 Maret 2020 Pukul 13.30 s.d. 16.30 Wib

Jadwal dan lokasi ujian dapat dilihat melalui laman http://ukmppg.kemdikbud.go.id/. dengan memasukkan nomor ujian dan tanggal lahir.

Tata Tertib dan Prosedur Pelaksanaan UP:

1. Peserta harus sudah berada di lokasi ujian 60 menit sebelum jadwal ujian dimulai.
2. Peserta harus membawa formulir ujian dan kartu identitas yang memuat foto (KTP/SIM) sesuai dengan yang digunakan saat mendaftar UKMPPG.
3. Peserta berpakaian sopan dan rapi dengan sepatu tertutup. Bagi Peserta yang menggunakan pakaian ketat, baju dan/atau celana bahan kaos dan/atau jeans/lee tidak diperkenankan memasuki ruang ujian.
4. Peserta diizinkan membawa obat-obatan pribadi, seperti inhaler di ruang ujian dan dititipkan kepada panitia.
5. Peserta DILARANG membawa peralatan berikut ini ke dalam ruang UP:
• Segala bentuk alat elektronik dan komunikasi, termasuk di dalamnya: Personal Digital Assistants (PDA)/ laptop/tablet, kalkulator, jam tangan, telepon selular, smartphone, alat perekam/kamera, radio, dan sebagainya;
• Buku referensi, catatan atau kertas
• Tas/koper, jaket, atau topi
• Dompet maupun barang berharga lainnya
• Rokok dan korek/pematik api

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button