Revolusi industri 4.0 telah memberikan dorongan baru bagi transformasi dunia pendidikan dalam beberapa tahun terakhir sejalan dengan perkembangan teknologi informasi semakin pesat. Teknologi informasi dan komunikasi (TIK) memuat semua teknologi yang berhubungan dengan penanganan informasi yang meliputi pengambilan, pengumpulan, pengolahan, penyimpanan, penyebaran, dan penyajian informasi. Guru harus dapat memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi untuk kepentingan penguatan dan pengembangan aspek utama pendidikan seperti konten, pedagogi dan manajemen pendidikan. Namun pada kenyataannya masih banyak guru-guru yang belum mampu menguasai apalagi memanfaatkan TIK secara utuh di dalam proses tersebut.
Pada hari Sabtu, 12 Mei 2018 diadakan pelatihan penerapan TIK dalam pembelajaran. Pelatihan tersebut diselenggarakan dalam rangka untuk menjadikan mahasiswa PPG FKIP Unsyiah selaku calon guru professional menjadi lebih mampu dalam menerapkan TIK dalam pembelajaran. Pelatihan tersebut bertempat di laboratorium komputer FKIP Unsyiah Lantai 2. Pelatihan dilakukan dalam dua sesi, yakni Sesi I pukul 08.00 s.d 10.00 WIB dan sesi II pukul 10.00 s.d 12.00. Sesi I diikuti oleh para mahasiswa PPG SM3T Unsyiah, sedang sesi kedua diikuti oleh PPG Bersubsidi Unsyiah. Pada pelaksanaannya pun setiap jam pelatihan pembelajarannya dibagi menjadi dua bagian oleh dua narasumber. Pelatihan penerapan TIK dalam pembelajaran yang dilaksanakan berbasis teori dan praktek. Dalam bimbingan narasumber Dr. Ismul Huda, para mahasiswa PPG diperkenalkan mengenai layanan pembelajaran berbasis web FKIP Unsyiah melalui portal http://ebelajar.fkip.unsyiah.web.id/. Selanjutnya narasumber Mukhlis hidayat, S.Pd. memberikan pembelajaran mengenai pentingnya mengenal dunia digital dalam pembelajan abad 21. Beliau membagikan tips-tips jitu memanfaatkan tekhnologi dalam pembelajaran. Peserta pelatihan begitu semangat dan antusias dalam mengikuti pelatihan.